INDOGAMERS.ID – Nintendo aktif melawan situs ROM bajakan belakangan ini. Misalnya saja melayangkan tuntutan hukum ke LoveROMS dan LoveRETRO pada 2018 lalu. Mei tahun ini Nintendo melalui Pengadilan Federal California menuntut USD 2,1 Juta terhadap pemilik RomUniverse, Matthew Storman.
Storman dituntut USD 35.000 dari tiap 49 gim Nintendo ditemukan di RomUniverse dan USD 400.000 atas tuntutan perusakan merk dagang. Ia diharuskan membayar USD 50 tiap bulannya. Namun sayangnya, Storman tidak membayar sepeserpun. Hal ini membuat Nintendo meminta permanent injuction (perintah permanen) untuk tidak lagi melakukan aktivitas ilegal serupa.

Terbaru, sebuah berkas peradilan tertanggal 5 Agustus 2021 menyebutkan “terdakwa harus secara permanen menghancurkan/ menghapus semua gim atau IP Nintendo lainnya termasuk film, buku, dan musik tak lebih dari 17 Agustus 2021” – dilansir dari TorrentFreak.
(IDGS/deJeer)