Valve rilis update besar bagi CS;GO, memperkenalkan perubahan signifikan pada akun Prime dan Non-Prime.
IDGS, Jumat, 4 Juni 2021 – Pada hari Jumat ini, Valve merilis update CS:GO yang memperkenalkan perubahan signifikan seperti revamp bagi “Prime Status”, penyesuaian untuk akun “Non-Prime”, serta memperkenalkan mode “Unranked”.
Sebagai bagian dari revamp Prime, Valve menghilangkan jalur gratis (F2P) untuk mendapatkan status Prime, yang kini hanya bisa didapatkan dengan cara membayar via in-game atau Steam store. Jika tidak, pemain tidak akan bisa mengikuti ranked matchmaking yang merupakan privilage bagi akun Prime.
Tampilan akun F2P CS;GO di mana fitur ranked matchmaking kini hanya bisa dibuka dengan cara membayar. (u/Warrior_baby_yt)
Revamp ini, menurut Valve, ditujukan untuk melawan praktik cheat secara tidak langsung. Hanya ranked mode saja yang diharuskan untuk memiliki status Prime, sedangkan pemain F2P masih bisa bermain di mode lain seperti community servers atau map-map workshop.
Status Prime di CS:GO bisa dibeli di dalam gim atau lewat Steam Store. (Steam)
Selain tidak bisa lagi memperoleh status Prime, pemain CS:GO F2P juga tidak akan lagi menerima XP, Rnak, Skill Groups, Item Drops.
(Stefanus/IDGS)
Sumber dan gambar fitur: Blog CS:GO