Bagi sebagian gamer, ngemil sambil bermain video gim adalah hal wajib, di mana rasanya seperti ada yang kurang jika tidak melakukannya, membuat performa jadi menurun.
IDGS, Senin, 30 Agustus 2021 – Bahkan kapten Tundra Esports, Adrian “Fata” Trinks juga tertangkap kamera bermain sambil ngemil saat timnya berhadapan melawan tim kuat PSG.LGD di laga sepenting grand final ESL One Fall hari ini!
Dengan adanya fenomena seperti itu, sebuah perusahaan di Jepang rupanya menyadari ada peluang di sana dan meluncurkan produk nyentrik untuk memenuhi kebutuhan para gamer yang doyan ngemil dengan menyediakan produk untuk mempermudah melakukannya sambil ngegame — meski mungkin tidak untuk semua gamer.
Salah satu hal yang sangat tidak disukai oleh para gamer yang gemar ngemil tak lain adalah peripheral gaming yang terkena minyak atau bumbu dari tangan yang digunakan untuk menjumput snack kesayangan. Untuk itu, perusahaan Jepang bernama B’full berinisiatif mengembangkan sebuah produk yang disebut Gaming Chopstick Holder atau Penyangga Sumpit Gaming. Cukup keren bukan namanya?
Perangkat unik ini memungkinkan mereka yang sudah terbiasa dalam menggunakan sumpit untuk menjumput snack tanpa menyentuhnya secara langsung. Tak hanya itu, perangkat ini juga bisa digunakan baik oleh gamer PC, mobile, maupun konsol!
Dari gambar instruksi yang disediakan B’full, perangkat itu disisipkan di sela-sela dua jari sesuai selera pengguna, di mana dengan melebarkan atau merapatkan kedua jari tersebut memungkinkan pengguna mengambil snack untuk kemudian dimakan tanpa harus mengotori tangan dan tentunya, perangkat elektronik yang digunakan untuk bermain.
Meski sekilas dibuat khusus bagi gamer Jepang, rupanya Gaming Chopstick Holder ini juga bisa digunakan untuk ngemil snack khas barat, seperti chip kentang sekalipun.
Perangkat unik ini dibanderol seharga 1.210 yen atau sekitar Rp 160 ribu dan bisa kamu pesan langsung dari situs resmi B’full atau lewat Amazon. Tapi bagi gamer Indonesia, sepertinya harus belajar menggunakan sumpit dulu sebelum bisa menggunakannya untuk ngemil sembari bermain video gim!
(Stefanus/IDGS)