INDOGAMERS
  • News
  • PC
  • Console
  • Mobile
  • eSports
No Result
View All Result
INDOGAMERS
  • News
  • PC
  • Console
  • Mobile
  • eSports
No Result
View All Result
INDOGAMERS
No Result
View All Result

Indonesia Juara Dota 2 Dalam Kejuaraan Esports Dunia ke-14 Bali

Stefanus Wahyu by Stefanus Wahyu
10 December, 2022
in Berita, eSports, PC
0
Indonesia Juara Dota 2 Dalam Kejuaraan Esports Dunia ke-14 Bali

Source: Press Release PBESI

Tim Nasional Indonesia Nomor DOTA 2 tampil impresif dan berhasil merebut gelar juara dunia pada Kejuaraan Dunia Esports IESF ke-14 yang menjadi bagian dari perhelatan akbar Indonesia Esports Summit 2022 di Merusaka, Nusa Dua Bali.

IDGS, Sabtu, 10 Desember 2022 – Pada babak grand final yang di gelar di Earth Stage, panggung utama terbesar di area Indonesia Esports Summit, Tim Nasional Indonesia DOTA 2 mengalahkan tim kuat Filipina dengan skor ketat 3-2.

Keberhasilan Tim Nasional DOTA 2 yang terdiri dari Randy “Dreamocel” Muhammad Sapoetra, Rafli “Mikoto” Fathurrahman, Syaid “Womy” Muhammad Resky, Tri “Jhocam“ Kuncoro, Matthew “Whitemon” Filemon, dan Brizio “Hyde” Adiputra Budiana meraih emas, mengantarkan Indonesia untuk sementara berhasil mengoleksi 1 medali emas lewat DOTA 2 dan 1 medali perunggu lewat nomor CS:GO Women.

Indonesia masih berpeluang meraih emas dari 2 nomor lainnya, yaitu dari eFootball yang akan berebut gelar dengan Argentina, dan dari nomor Mobile Legends: Bang Bang yang akan berebut gelar dengan Filipina.

BacaJuga

Ketatnya Persaingan di Babak Tiebreaker Divisi I Liga DPC Eropa Barat Antara Tundra, OG, dan Entity

Inilah Tim-Tim yang Dipastikan Telah Lolos ke Lima Major Dota 2!!!

Ironis, BOOM Esports Terdegradasi ke Divisi 2 Liga DPC Asia Tenggara

Recap Grand Final

Pertemuan di grand final menjadi pertemuan kedua antara Indonesia dan Filipina di Indonesia Esports Summit ini. Pada pertemuan pertama, Indonesia kalah dramatis dari Filipina sehingga harus turun ke posisi lower bracket.

Filipina tampil di grand final dengan langsung mengantongi keunggulan satu poin sebagai keuntungan berada di posisi Upper Bracket. Walau begitu, Tim Nasional Indonesia tidak ragu dengan memberikan permainan yang menekan. Pada menit ke-21 di babak pertama, Tim Nasional Indonesia sudah mengantongi 18 kills dan Aegis of Immortal. Permainan yang sempurna ditunjukkan oleh Tim Nasional Indonesia hingga meraih kemenangan pertama di menit ke- 45 dengan poin 51-19 untuk kemenangan Indonesia. Skor 1-1 untuk Indonesia dan Filipina.

Babak kedua, Tim Nasional Indonesia sudah mengungguli Filipina dengan poin 4-1. Akan tetapi, memasuki late game, potensi hero dari Filipina berhasil tampil maksimal dengan mengamankan satu tower pada top barrack. Permainan pada babak ini berakhir dengan kemenagan Filipina di menit ke-60 dengan poin 51-45. Sementara, Indonesia tertinggal dari Filipina dengan skor 1-2.

Babak ketiga, Tim Nasional Indonesia memperlihatkan permainan yang agresif dengan menggunakan hero andalan mereka, yakni Beast Master dan Mirana. Permainan Tim Nasional Indonesia dengan winning condition bermain dengan mengulur waktu sehingga mendapatkan peluang sempurna. Terbukti, Tim Nasional Indonesia meraih Aegis of Immortal dan mengendalikan permainan hingga babak ketiga selesai pada menit ke-31. Tim Nasional Indonesia berhasil comeback dengan memenangkan pertandingan di babak ini dengan skor 2-2.

Babak keempat, Filipina bermain agresif sehingga unggul dengan 20 kills. Namun, penampilan memukau dari Mikoto membuat Tim Nasional Indonesia bangkit. Tim Nasional Indonesia berhasil meraih 5 kills menggunakan smoke gang pada menit ke-26 sehingga berhasil mengejar ketertinggalan dan menyamakan kedudukan. Permainan di babak ini berakhir dengan poin 34-28 untuk kemenangan Indonesia.

Pertandingan grand final DOTA 2 yang berlangsung sengit berhasil dimenangkan oleh Tim Nasional Indonesia dengan skor akhir 3-2. Kemenangan ini menghasilkan emas pertama bagi Indonesia dari kejuaraan dunia esports 2022 yang saat ini masih berlangsung.

 

(Stefanus/IDGS)

Tags: dota 2esportsfilipinaIESF World Esports ChampionshipKejuaraan Esports Dunia ke-14timnas dota 2 indonesia
ShareTweetSendShareShare
Stefanus Wahyu

Stefanus Wahyu

Popular News

  • Kembali Nostalgia! Seal M Hadir dengan Lakukan CBT di Indonesia

    Kembali Nostalgia! Seal M Hadir dengan Lakukan CBT di Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Path To Nowhere: Rekomendasi Prioritas Skill dan Crimebrands Bagi Para Sinners

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Genshin Impact: Cara Mengakses Puncak Dragon Spine dan Domain Artifak Baru

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bocoran Skin, Event, dan Starlight Baru MLBB dari Data Miner

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tutorial Serenitia Pot (Housing System) Genshin Impact, Fitur Baru di Update 1.5

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Facebook Twitter Instagram Youtube

Categories

  • Berita
  • Console
  • Entertainment
  • eSports
  • Featured
  • Mobile
  • Nintendo
  • PC
  • PlayStation
  • Reviews
  • Tech
  • Trailers
  • Video
  • Xbox

Address

STC Senayan, Jl. Asia Afrika –
Pintu IX Gelora Senayan Lt. 4 No. 1046
Jakarta Pusat 10270


Contact Us

082111118624
redaksi@indogamers.com
partnership@indogamers.com

© 2023 INDOGAMERS.ID - The sequel of INDOGAMERS.COM news portal.

No Result
View All Result
  • News
  • PC
  • Console
  • Mobile
  • eSports

© 2023 INDOGAMERS.ID - The sequel of INDOGAMERS.COM news portal.