Salah satu seri gim Final Fantasy klasik dari Square Enix, Final Fantasy 9, dikabarkan mendapatkan adaptasi serial animasi!
IDGS, Selasa, 22 Juni 2021 – Cyber Group Studios yang berbasis di Paris, dilaporkan telah bekerjasama dengan pengembang gim raksasa asal Jepang, Square Enix, untuk mengadaptasi Final Fantasy IX (FF() ke serial animasi yang ditujukan bagi penonton di kalangan usia 8-13 tahun (anak).
Melansir laporan kidscreen, CEO Cyber Group Studios menyatakan bahwa pihaknya mengestimasi akan memulai produksi serial animasi FF9 pada akhir 2021 atau awal 2022.
Karakter-karakter dari Final Fantasy IX. (Square Enix)
Final Fantasy XI mengikuti kisah dari seorang pencuri bernama Zidan Tribal yang menculik seorang putri bernama Garnet dan kemudian keduanya malah bekerjasama untuk menelamatkan kerajaan dari kejahatan.
Pertama kali diluncurkan pada tahun 2000, gim ini telah terjual lebih dari lima juta kopi di seluruh dunia. FF9 sebenarnya pernah diadaptasi ke TV sebelumnya, namun adaptasi dari Cyber Group Studios ini adalah yang pertama kalinya ditujukan bagi penonton anak.
(Stefanus/IDGS)
Sumber: kidscreen